2016-11-21
Kab. Nabire
Anggota DPRD Paniai, Benny Yogi memukul dan menghancurkan kamera milik stringer Metro TV di Nabire bernama Maikel Marey. Pemukulan dan perusakan kamera itu terjadi ketika Marey baru selesai meliput persidangan kasus dugaan penggelapan dana pembayaran hak tanah ulayat atas bidang tanah yang kini menjadi Bandar Udara Enarotali di Paniai. Marey menyatakan pemukulan terjadi saat ia berniat mewawancarai salah satu pihak dalam sengketa itu, yaitu seorang kepala suku.

“Setelah sidang, saya berusaha mewawancarai salah satu kepala suku. Tetapi saya dihentikan oleh seorang anggota DPRD Paniai, Benny Yogi. Tanpa berkata apapun, kamera saya dirampas dan dibanting hingga hancur. Saya juga sempat dipukul, tetapi saya langsung lari, untuk mengamankan diri,” kata Maikel melalui pesan pendeknya.

Pelaku

Benny Yogi
Anggota DPRD Kabupaten Paniai
Kader Parpol / Caleg / Anggota Parlemen

Korban

Maikel Marey (Nama Samaran)
Metro TV
Televisi

Laporkan Kekerasan Terhadap Jurnalis Sebagai:

Anggota AJI Tamu

Pilih Data:

 
 

Berdasarkan Jenisnya:

Berdasarkan Pelaku:

Berdasarkan Kota: